EFEKTIFITAS PENGGUNAAN METODE PRECEPTORSHIP PADA MAHASISWA KEPERAWATAN

  • Abdul Qodir STIKES Widyagama Husada
Keywords: pembelajaran klinik, Preceptorshi, kopentensi mahasiswa

Abstract

Instalasi Gawat Darurat (IGD) memiliki karakteristik ruangan unik yang dimana beban kerja cukup tinggi dan memerlukan tindakan penanganan yang cepat, tepat dan trampil. Sehingga membutuhkan strategi metode pembelajaran yang tepat agar kompetensi mahasiswa dapat dicapai dengan baik. Tujuan dari penelitian ini adalah membuktikan efektifitas penggunaan metode preseptorship pada mahasiswa keperawatan STIKES Widyagama Husada di Instalasi Gawat Darurat (IGD). Metode penelitian yang digunakan adalah pre-eksperimen dengan pendekatan One group pretest-posttest design dengan jumlah sampel 40 Mahasiswa keperawatan yang di ambil secara consecutive sampling. Luaran dari penelitian ini adalah model pembelajaran yang tepat untuk mahasiswa keperawatan STIKES Widyagama Husada di Instalasi Gawat Darurat, pengayaan  dan  pengembangan  bahan  ajar  dalam  mata  kuliah  Keperawatan  gawat darurat. Selain itu,  hasil  penelitian  ini  akan  dipublikasikan  dalam  jurnal  lokal  ber-ISSN atau jurnal nasional terakreditasi dan Prosiding pada seminar ilmiah baik yang berskala lokal, regional maupun nasional. Hasil analisis bivariat menggunkan uji t berpasangan didapatkan Metode pembelajaran klinik preseptorship efektif dalam meningkatkan pengetahuan  dan keterampilan mahasiswa (p=0,009); (p=0,000). Metode pembelajaran preceptorship agar diterpakan untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa mahasiswa.

Volume 7.2 Oktober 2018
Published
2018-12-04
How to Cite
Qodir, A. (2018). EFEKTIFITAS PENGGUNAAN METODE PRECEPTORSHIP PADA MAHASISWA KEPERAWATAN. Jurnal Ilmiah Kesehatan Media Husada, 7(2), 83-88. https://doi.org/10.33475/jikmh.v7i2.24
Section
Articles