IMPLEMENTASI METODE TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION (TENS) UNTUK MENGATASI NYERI PERSALINAN KALA I FASE AKTIF PADA IBU BERSALIN
Abstract
Rasa nyeri pada persalinan adalah nyeri kontraksi uterus yang dapat mengakibatkan peningkatan aktifitas sistem saraf simpatis. Nyeri persalinan yang tidak segera ditangani dapat menimbulkan rasa khawatir, tegang, takut, dan stress pada ibu. Saat yang paling melelahkan dan kebanyakan ibu mulai merasakan nyeri adalah kala I fase aktif. Penanganan nyeri persalinan bisa dilakukan dengan metode farmakologis dan non farmakologis. Salah satu metode non farmakologis yaitu dengan penggunaan alat yang disebut Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation (TENS). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh metode TENS terhadap nyeri persalinan kala I fase aktif pada ibu bersalin. Metode yang dilakukan dengan pra eksperimen dan post eksperimen. Subjek dalam penelitian ini adalah ibu bersalin kala I fase aktif yang berjumlah 25 orang. Setelah dilakukan perlakuan selama 15 menit dengan menggunakan metode TENS dievaluasi tentang penurunan tingkat nyeri pada ibu bersalin kala I fase aktif. Dari hasil penelitian didapatkan data bahwa sebanyak 22 orang (88 %) ibu bersalin mengalami nyeri sedang dan 3 (12 %) ibu bersalin mengalami nyeri berat sebelum diberikan metode TENS. Setelah diberikan metode TENS sebanyak 23 (92 %) ibu bersalin mengalami penurunan nyeri menjadi nyeri ringan dan 2 orang (8 %) ibu bersalin mengalami penurunan nyeri menjadi nyeri sedang. Hasil analisa data menggunakan Wilcoxon Signed Rank Test. Dari hasil analisa didapatkan nilai Z = -4,378 dan nilai A syimp Sig (2-tailed) = 0,001. Jika dibandingkan dengan α = 0,05 maka A syimp Sig (2tailed) < α, dengan demikian maka Ho ditolak yang artinya terdapat pengaruh implementasi metode Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation (TENS) terhadap nyeri persalinan pada ibu bersalin kala I fase aktif. Target dari penelitian ini adalah untuk menemukan teknik metode TENS yang tepat terutama pada ibu bersalin guna meningkatkan mutu dan kualitas pelayanan pada ibu bersalin. Hasil akhir penelitian akan dipublikasikan pada jurnal nasional dan ditulis dalam bentuk buku ajar.
The authors who publish their articles in Jurnal Ilmiah Kesehatan Media Husada must approve the copyright statement as follows :
1. The authors agree to automatic transfer of the copyright to the publisher
2. All material contained in this site is protected by law.
3. If you find one or more articles contained in the journal that violate or potentially infringe your copyright, please contact us via email lppmkwidyagamahusada@ac.id
4. The formal legal aspect of access to any information and articles contained in this journal site refers to the terms of the licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License. . This allows authors and others to share (copy and redistribute the material in any medium or fomat) and adapt (remix, transform, and build upon the material) for non-commercial purposes.
4. All Information contained in the journal is academic. The journal is not liable for any losses incurred by misuse of information from this site.